Kamis, 04 Maret 2010

Pendanaan Bank

Pendanaan Bank

Bank dalam melakukan aktivitas kegiatannya, tidak terlepas dari usaha dalam menghimpun dana untuk membiayai operasionalnya serta pengelolaan dana tersebut oleh para eksekutif bank. Kegiatan  dalam pengelolaan dana tersebut meliputi :

1.Mencari, memilih, dan menetapkan sumber dana yang semurah mungkin
    Tujuan dari kegiatan ini yaitu untuk memperoleh dana atau modal baik yang bersumber dari masyarakat, dari bank itu sendiri maupun dana yang bersumber dari lembaga lainnya sebagai investasi yang tingkat pengembalian atau bunga pinjamannya sekecil dan semurah mungkin . Karena tersedianya jumlah modal yang besar adalah perlu bagi bank untuk kelancaran tugas-tugas bank tersebut. Dan biasanya pihak bank menawarkan dan iming-iming hadiah supaya merangsang orang untuk menyimpan uangnya di bank.

2.Mencari, memilih, dan menetapkan alokasi dana yang paling menguntungkan
    Dalam mencari, memilih, dan menetapkan pengalokasian dana yang paling menguntungkan yaitu dalam penyalurannya, dimana dana yang berhasil dihimpun tersebut  disalurkan kembali baik kepada masyarakat umum maupun badan usaha atau perusahaan dengan tingkat suku bunga yang ditetapkan bank Karena dengan semakin banyaknya dana yang disalurkan, semakin meningkat keuntungan yang diperoleh pihak bank . Dalam menetapkan alokasi dana yang paling menguntungkan biasanya pihak bank memberikan kredit kepada perusahaan atau proyek, baik yang dimiliki pemerintah maupun swasta..

3.Menetapkan tingkat suku bunga bagi berbagai jenis sumber dana bank dan                                                    menetapkan tingkat suku bunga kredit
    Dalam menetapkan bunga yang diberikan kepada pemegang saham, masyarakat maupun lembaga lainnya yang telah menyimpan dan memberi kepercayaan kepada pihak bank dalam bentuk persentase (%). Bank berupaya untuk memberikan bunga yang dapat menarik atau merangsang seseorang untuk menanamkan atau menyimpan uangnya di bank dalam bentuk produk dan bunga yang ditawarkan.
Dalam hal menetapkan tingkat suku bunga kredit pihak selalu mengacu kepada kebijakan pemerintah .Biasanya tingkat suku bunga kredit lebih besar dari simpanan,hal ini dikarenakan  dalam pemberian kredit pasti mengandung resiko kredit macet atau tidak terbayar.

Tidak ada komentar: